Pengamanan infrastruktur menjadi sangat vital

[WARTANUSAAKTUAL.INFO] Depok - Infrastruktur merupakan komponen penting dalam kehidupan, antara lain jaringan komunikasi; sistem pembangkit listrik; sistem transportasi; air bersih; dan lain lain. Oleh karena itu gangguan terhadap infrastruktur, baik gangguan karena bencana alam, maupun gangguan teroris radikal, dapat membahayakan penyediaan sistem sistem tersebut.

Menurut Anggota DPR RI Dapil Jambi, H. A. Bakri, dalam acara Webinar Forum Diskusi Publik yang diselenggarakan oleh Ditjen IKP Kemenkominfo bekerja sama dengan DPR RI, yang bertemakan "Pengaruh Gangguan Keamanan Dan Radikalisme Bagi Infrastruktur” Sabtu (30/03/2024).


Selain itu menurutnya, pengamanan infrastruktur menjadi sangat vital, dengan melalui pengawasan selama 24 jam, penggunaan sistem keamanan yang canggih, dan penempatan personil keamanan yang terlatih di berbagai lokasi yang strategis, ujarnya.


Negara harus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang resiko kejahatan cyber dan bagaimana cara melindungi diri. Negara pun harus menegakkan hukum secara adil dan tegas terhadap para pelaku kejahatan siber, terorisme dan radikalisme. Sehingga dapat memberi efek jera, jelasnya.


Selain itu Rosarita Niken Widyastuti, Dewan Pengawas Perum PFN, memaparkan bahwa, Pemerintah dalam rangka pembangunan juga melaksanakan pembangunan infrastruktur, termasuk infrastruktur komunikasi. Antara lain dengan pembangunan menara menara BTS sebagai penghubung komunikasi antar daerah, termasuk daerah 3 T. MENKOMINFO. Pembangunan infrastruktur ini ditujukan untuk mewujudkan dan memeratakan kesejahteraan rakyat, ujarnya.


Namun pada berjalannya pembangunan tersebut, terdapat potensi gangguan, baik gangguan teknis maupun gangguan keamanan. Misalnya : kualitas jaringan buruk, biaya tinggi, kurangnya sumber daya manusia, gangguan alam/ bencana alam, ketegangan politik dan geopolitik, hingga serangan cyber crime serta teroris dan radikalisme, jelasnya.


Narasumber lainnya, Rayi Retriananda Maulana menjelaskan bahwa, infrastruktur menjadi fokus pembangunan oleh negara dalam beberapa tahun terakhir ini. Namun sangat disayangkan, masih terdapat beberapa potensi gangguan keamanan yang mengancam, ujarnya


Gangguan keamanan ini dapat berupa serangan siber, terorisme dan radikalisme. Gangguan gangguan ini menjadi perhatian penting, karena dampaknya sangat berpengaruh buruk untuk stabilitas , keamanan, fungsionalitas infrastruktur yang vital bagi masyarakat dan negara.


Dalam upaya pencegahan dan penanggulangan, maka sangat diperlukan inovasi teknologi, memperkuat kerjasama lintas sektoral dan lintas batas, serta meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam upaya pencegahan cyber crime, terorisme dan radikalisme, jelasnya.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama